UJI
KOMPETENSI KEAHLIAN
Tahun Pelajaran 2025/2026
SOAL PRAKTIK
KEJURUAN
Satuan
Pendidikan      : SMK Negeri 2 Tegal
Kompetensi Keahlian : Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT)
Alokasi Waktu            : 8 Jam
Bentuk Soal                : Penugasan
Perorangan
Judul Tugas
Pembuatan
Hotspot/Access Point + Captive Portal
I. PETUNJUK UMUM
- Periksalah dengan teliti
     dokumen soal ujian praktik yang terdiri dari beberapa halaman.
 - Periksalah peralatan dan bahan
     yang dibutuhkan.
 - Gunakan peralatan utama dan
     peralatan keselamatan kerja yang telah disediakan.
 - Gunakan peralatan sesuai SOP
     (Standard Operating Procedure).
 - Bekerjalah dengan memperhatikan
     petunjuk pembimbing/penguji.
 
II. DAFTAR PERALATAN
| 
    No  | 
   
    Nama Alat/Komponen/Bahan  | 
   
    Spesifikasi Minimal  | 
   
    Jumlah  | 
   
    Keterangan  | 
  
| 
   1  | 
  
   PC/Laptop client  | 
  
   Minimal
  Core i3, Wireless b/g/n, RAM 4 GB  | 
  
   1  | 
  |
| 
   2  | 
  
   Smartphone  | 
  
   Android /
  iOS  | 
  
   1  | 
  |
| 
   3  | 
  
   RouterBoard/Mikrotik  | 
  
   RB-900
  Series (setara/di atasnya)  | 
  
   1  | 
  |
| 
   4  | 
  
   Kabel UTP  | 
  
   Cat5e/Cat6
  +   | 
  
   2 m (1 bh)  | 
  
    sudah terpasang connector RJ45  | 
 
| 
   5  | 
  
   Koneksi
  internet  | 
  
   min. 1
  Mbps  | 
  
   1  | 
  
III. SOAL/TUGAS
Skenario
Anda
bertindak sebagai Network Administrator. Tugas Anda adalah merancang
bangun dan mengkonfigurasi sebuah perangkat RouterBoard/Mikrotik
sehingga dapat berfungsi sebagai Hotspot dengan Captive Portal.
Hotspot yang
dibuat harus dapat:
- Menyediakan layanan DHCP
     otomatis kepada client.
 - Menampilkan halaman login
     captive portal sebelum client dapat mengakses jaringan.
 - Menggunakan SSID:
     SMKN2-Hotspot.
 - Membuat minimal 2 akun user
     hotspot:
 - Username : siswa dan password
      : 12345
 - Username : guru dan password  : 67890
 - Memastikan setelah login,
     client dapat melakukan browsing atau ping ke gateway/internet.
 
Opsi Konfigurasi
- IP Address LAN RouterBoard : 192.168.X.1/24,   X = nomor Peserta Ujian
 - DHCP Pool : 192.168.X.2 – 192.168.X.100,            X
     = nomor Peserta Ujian
 - DNS Server : 8.8.8.8
 - SSID : SMKN2-Hotspot
 - Captive Portal : Aktif dengan halaman login
     default/custom Mikrotik
 
IV. LANGKAH KERJA
- Terapkan prosedur K3
     (kesehatan, keselamatan kerja, dan keamanan kerja).
 - Lakukan pemasangan kabel UTP
     dan hubungkan perangkat sesuai topologi.
 - Konfigurasikan IP Address pada
     interface LAN RouterBoard.
 - Aktifkan dan uji DHCP Server
     pada RouterBoard.
 - Konfigurasikan layanan Hotspot
     pada interface wireless.
 - Buat SSID sesuai ketentuan.
 - Aktifkan captive portal dan
     buat akun user sesuai instruksi.
 - Uji koneksi dari laptop dan
     smartphone:
 - Client memperoleh IP otomatis.
 - Client diarahkan ke captive
      portal saat browsing.
 - Login dengan akun user
      berhasil.
 - Client dapat mengakses
      gateway/internet setelah login.
 - Dokumentasikan konfigurasi dan
     hasil uji (screenshot).
 
GAMBAR KERJA
“SELAMAT & SUKSES”
0 Reviews:
Posting Komentar
Terimakasih atas atensi anda